Bukan mimpi disiang bolong, dengan kamu mengikuti beberapa cara mendapatkan followers instagram gratis hingga ribuan akan bisa membuatmu terkenal dengan waktu yang relatif singkat.
Dan ketika keinginan mendapatkan pengikut ribuan itu terwujud maka akun instagram kamu bisa digunakan untuk berbagai hal, salahsatunya yaitu mencari pundi-pundi rupiah.
Di dunia maya banyak bertebaran cara instan mendapatkan semua itu, tetapi jika kamu sedikit saja mau memikirkan resikonya maka tidak akan menggunakan yang serba praktis.
Mengingat kebijakan instagram selalu diperbarui dan tidak mungkin membiarkan saja pengguna melakukan berbagai hal yang diluar peraturan yang berlaku.
Walaupun ada juga yang aman tetapi admin Cara Gratis tidak bisa menjamin bahwa akun kamu akan selamat dari penonaktifan secara permanen oleh instagram.
Oleh karena itu dibawah ini akan dipaparkan bagaimana bisa memeproleh pengikut atau followers dengan cara sehat dan aman.
Cara Mendapatkan Followers Instagram Gratis
1. Menggunakan Foto Profil Seorang Tokoh
Ada satu kata kata "dari mata turun nge follow". Itulah yang ingin disarankan pada tutorial kali ini, dimana seseorang melihat suatu tokoh atau idola maka akan langsung mengikutinya.
Terlepas entah postingan yang dibuat menarik atau tidak, yang namanya penggemar akan tetap mengikuti yang digemari.
Selain tokoh, kamu juga bisa menggunakan foto cewek cantik atau cowok ganteng. Tetapi usahakan gunakan foto se real mungkin ya.
2. Membuat Konten Unik dan Menarik
Tidak bisa dipungkiri bahwa kualitas menentukan seberapa banyak pengikut, ini sudah menjadi kunci utama dalam mendapatkan followers.
Karena suatu konten yang unik akan membuat orang selalu penasaran dengan apa yang akan dibuat selanjutnya, sehingga mereka pasti akan memfollow akun instagram kamu.
Selain itu, tetaplah konsisten dengan apa yang menjadi topik awal postingan dan saling berkaitan suatu postingan satu dengan yang lainnya.
3. Menggunakan Teknik Follow dan Unfollow
Untuk langkah ini mungkin sudah tidak asing lagi dikalangan para master followers dan para jasa followers yang bertebaran di dunia maya.
Jadi akan dijelaskan sedikit disini bagi yang baru mengetahuinya, yakni kamu bisa menggunakan teknik follow dan unfollow akun instagram orang lain.
Yang mana tugas kamu adalah memfollow akun tertarget lalu selang jeda berapa waktu kemudian lakukan unfollow.
Dengan ini maka pengguna yang sudah di follow akan mendapatkan notifikasi bahwa dia telah di follow seseorang dan iapun akan ikut memfollow akun kamu.
4. Selalu Update Postingan Viral
Postingan up to date atau viral akan menuai banyak pencarian yang mana bisa mendapatkan banyak sekali feedback positif dari pengguna instagram lain.
Selain itu mereka yang merasa bahwa postingan kamu bermanfaat maka hadiah yang didapatkan adalah satu followers yang berarti.
Admin menyarankan buatlah postingan viral yang tidak mengundang feedback negatif karena ini bisa menurunkan reputasi hingga hilangnya pengikut.
5. Menggunakan Hastag Trending
Hastag banyak yang dilupakan oleh pengguna instagram baru karena belum mengetahui seberapa penting penggunaan dari hastag ini.
Karena dengan kamu menggunakan hastag di setiap postingan yang dibuat, maka akan membuatnya menjadi satu kesatuan dalam satu kategori.
Jadi dari kategori itu akan dimunculkan postingan-postingan yang serupa, sehingga akan disesuaikan dengan minat pengguna instagram lain.
6. Membuat Acara Giveaway
Giveaway atau yang biasa disebut dengan hadiah sangat banyak peminatnya. Namun kali ini tidak perlu gunakan uang atau hadiah yang membutuhkan modal.
Cukup gunakan giveaway dalam bentuk barang-barang yang sudah kamu miliki namun tidak terpakai dan pantas jika diberikan untuk orang lain.
Sebagai contoh kamu bisa menggunakan buku, baju, hijab, sepatu, bola, raket, tas, ataupun yang lain sekiranya masih layak.
Akhir Kata
Sebagai penutup kata dari artikel ini, admin menyarankan untuk kamu agar tetap semangat dan jangan berputus asa dalam menggapai followers hingga jutaan.
Karena didunia ini tidak ada sesuatu yang sifatnya instan, semuanya perlu kerja keras, tanggung jawab dan konsisten.
Mungkin itulah yang bisa disampaikan terkait dengan cara mendapatkan followers instagram gratis dengan mudah dan cepat, semoga bermanfaat.